![]() |
Photo : Babinsa Koramil 02/Muaro Siberut Selatan, komsos bersama masyarakat desa Muara, Kecamatan Siberut Selatan, Mentawai, Jumat (01/9/2023). |
Beritaindo.online
- Dalam menjalin hubungan silaturahmi bersama masyarakat, Babinsa Koramil 02/Muaro Siberut Selatan, Serda Iswendra lakukan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat Desa Muara, Kecamatan Siberut Selatan, Kabupaten kepulauan Mentawai, Jumat (01/9/2023)
Dengan adanya Komsos bersama masyarakat di wilayah dua dusun hari ini di dusun Batsuddut bersama bapak Roni, yang sehari-harinya bekerja sebagai nelayan dan bapak Zulkifli di dusun pasakiat sehari-harinya bekerja sebagai nelayan untuk dapat meningkatkan hubungan silaturahmi dan membahas tentang perkembangan kondisi wilayah setempat, sebut Babinramil 02/Muaro Siberut Selatan, Serda Iswendra.
"Melalui komsos ini agar dapat memupuk rasa kekeluargaan bersama masyarakat", ucapnya.
Komsos yang di laksanakan ini, kata Serda Iswendra, sesuai arahan dan tugas yang diberikan oleh Komandan Kodim 0319/Mentawai untuk menunjang tugas kedepannya dan selalu melakukan pendekatan kepada masyarakat di wilayah Koramil 02/Muaro Siberut agar terus ditingkatkan, ungkap Babinsa.
Sementara itu, bapak Roni yang sehari-harinya bekerja sebagai nelayan mengucapkan terima kasih kepada Bapak Babinsa Serda Iswendra yang telah melakukan kunjungan dan membahas mengenai bagaimana caranya meningkatkan perekonomian bila tidak sedang pergi memancing ikan, salah satunya melaksanakan kegiatan berkebun dengan memanfaatkan lahan kosong agar dapat ditanami tanaman yang menghasilkan, tuturnya
"Kami berharap komsos ini selalu rutin dilaksanakan agar dapat membantu menambah wawasan juga", tutupnya. s/Pendim 0319/Mentawai.