Beritaindo.online
Dalam Rangka melaksanakan pembinaan kepada Warga Binaan Pemasyarakatan, Lapas Rantauprapat Kanwil Kemenkumham Sumut mengadakan Pengajian Rutin di Mesjid At-Taubah Lapas Rantauprapat, Selasa (4/7/2023).
Berbeda Dengan biasanya, kali ini Lapas Rantauprapat mengundang mantan Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Rantauprapat, Boby Arya yang sekarang menjadi seorang ustadz berkat pembinaan yang di laksanakan selama di Lapas Kelas IIA Rantauprapat.
Ustaz Boby Arya di undang untuk mengisi pengajian dan mengajarkan ilmu agama kepada warga binaan, "saya dahulu juga seperti kalian, saya seorang mantan narapidana namun berkat pembinaan oleh bapak bapak pegawai disini Alhamdulillah saya sekarang berubah menjadi lebih baik dan insyaallah bermanfaat kedepannya". Ucap boby.
Kalapas Rantauprapat, Jayanta mengungkapkan kebanggaan nya kepada Boby, "saya bangga kepada Boby, ini adalah bentuk keberhasilan dari pembinaan lapas Rantauprapat, semoga kedepannya ada Boby Boby yg lain lagi". pungkasnya.
"Kegiatan pengajian rutin ini diharap dapat membuat Warga Binaan lebih baik dalam menjalani kehidupan yang berpegang teguh terhadap ilmu agama Islam dan membuat mereka menjadi pribadi yang lebih baik setelah selesai menjalankan masa pidana,” tutupnya.
Sumber dari:tribun.com